.
Tim Ekskul Pencak Silat Panca Sukma Siliwangi keluar sebagai Juara Umum dalam kejuaraan Kejuaraan Pencak Silat (IPSI) Panca Sukma Siliwangi Indonesia.
Pada kejuaraan yang berlangsung di GOR Kecamatan Ciracas Jakarta, kontingen mengumpulkan 17 medali, yaitu :
- Keisha Alifa (Juara 1 Kategori Tunggal)
- Salwa Naila (Juara 1 Kategori Tanding)
- Syabila Choirunisa (Juara 1 Kategori Tanding)
- Ainaya Alfatin (Juara 1 Kategori Tanding)
- Aprilia Hardianti (Juara 1 Kategori Tanding)
- Alifah Nurussa’adah (Juara 1 Kategori Tanding)
- Alfian Syahri (Juara 1 Kategori Tanding)
- Arya Maulana (Juara 1 Kategori Tanding)
- Janika Faiz (Juara 1 Kategori Tanding)
- Albi Fatihul (Juara 1 Kategori Tanding)
- Adi Susilo (Juara 1 Kategori Tanding)
- Shifta Aufkla (Juara 1 Kategori Tanding)
- Wahyu Cahyatin (Juara 2 Kategori Tanding)
- Faiz Fachriza (Juara 2 Kategori Tanding)
- Vicka Rahmawati (Juara 2 Kategori Tanding)
- Anggie Nur (Juara 2 Kategori Tanding)
- Arfah (Juara 2 Kategori Tanding)
Pembimbing dan Pelatih Ekskul Pencak Silat Syahlan Ramdhani menyebutkan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari latihan yang fokus pada latihan pada fisik dan teknik. “Teknik seperti pola menyerang dan bertahan, timing, juga power sangat penting,” ujar Syahlan.
Tidak hanya itu, Syahlan juga menjelaskan bahwa sebelum kejuaraan tersebut dilaksanakan, tim ini rutin melaksanakan latihan, ketekunan dan kerja keras tersebut akhirnya berbuah manis.
Ahmad Buhori, Wakil Kepala Bidang Kesiswaan menyampaikan, mengikuti perlombaan adalah diluar suntikan semangat tersendiri bagi Ekskul Pencak Silat, dan bisa merasakan perjuangan suka dan duka bersama, serta tim akan menjadi lebih solid.
Tak lupa, Kepala MTs Negeri 22 Jakarta Ahmad Syakur mengucapkan selamat dan terima kasih untuk seluruh siswa-siswi yang telah menorehkan hasil yang terbaik dalam kejuaran tersebut.
Dan besar harapannya, ekskul-ekskul yang lain dapat juga meraih prestasi di tingkat lebih tinggi serta mengibarkan nama MTs Negeri 22 Jakarta di event-event lainnya.